Hai bloggers... Banyak yang bertanya-tanya apa syarat mendaftar Google AdSense pada blog. Sebelumnya saya telah membahas cara memasang ...

Showing posts with label Google Adsense. Show all posts
Showing posts with label Google Adsense. Show all posts

Friday, September 20, 2019

Syarat Mendaftarkan Blog Anda Ke Google Adsense

Hai bloggers...
Banyak yang bertanya-tanya apa syarat mendaftar Google AdSense pada blog. Sebelumnya saya telah membahas cara memasang Google AdSense. Kali ini saya akan membahas tentang Syarat apa saja yang harus diketahui oleh blogger.


Syarat Dan Ketentuan Sebuah Blog Untuk Mendaftar Google Adsense

Blog harus mempunyai kriteria agar di terima pihak review google adsense, banyak blog yang ditolak karena masalah kelayakan. Untuk berpartisipasi di AdSense sebagai publisher, sebuah blog harus sesuai dengan ketentuan dan kebijakan yang telah disepakati oleh pihak google adsense sebagai penyelenggara. Khususnya para blogger Indonesia, sebaiknya jangan terlalu terburu buru dalam mengajukan permohonan ke google adsense. Perhatikan kelengkapan yang seharusnya mejadi syarat mutlak untuk sebuah blog, persiapkan materi blog yang memang khusus untuk google adsense.
Karena tujuan adsense adalah menayangkan iklan dari sebuah produk kepada khalayak ramai dengan blog sebagai media(untuk iklan youtube khusus video yang di monetize). Pertanyaan yang sama pernah di alami para blogger, mengapa blog Anda belum juga di terima adsense? untuk itu saya mengupdate artikel tentang tata cara sebuah blog agar diterima google adsense sepenuhnya, tanpa nada harus merasa “galau” karena masalah penolakan dan penolakan lagi setelah mengajukan review blog Anda.
Jika Anda ingin mendapatkan akun adsense reguler atau akun non hosted yang bisa Anda pasang di semua jenis blog Anda harus menggunakan TLD domain. Anda bisa dapatkan domain kepada jasa penyedia domain dengan harga yang relatif murah. Atau Anda hanya cukup meng-custom domain saja, terutama yang memakai flatform blogger (blogspot).Tetapi jika Anda hanya ingin mendapatkan akun google adsense hosted, Anda cukup menggunakan blog gratisan seperti blogspot.
Untuk artikel kali ini saya hanya mengupdate dan memberi penambahan hal-hal yang seharusnya diperhatikan tentang kelayakan sebuah blog dalam berpartisipasi menjadi publisher adsense, berikut penjelasannya:
  1. Membuat blog baru (blogspot) atau Anda bisa menggunakan blog lama Anda.
  2. Perhatikan umur atau usia blog, daftarkan blog Anda setelah berumur 3 bulan (untuk blog dalam kasus tertentu bisa lebih dari 3 bulan atau 6 bulan tergantung isi posting dalam).
  3. Buat materi posting yang banyak di cari /berguna bagi orang banyak.
  4. Buat 1 niche blog saja, jangan membuat posting yang beragam atau bermacam macam kategori, misalnya Anda membuat blog yang membahas tentang pariwisata, tulis artikel yang berhubungan dengan pariwisata semua, atau Anda bisa mencari artikel sesuai dengan keahlian Anda yang belum banyak dibahas orang lain.
Blog dengan Niche yang belum banyak di ulas justru banyak berpeluang untuk diterima, asalkan juga memenuhi persyaratan dan kebijakan dari google adsense. 
  • Syarat penunjang lain agar di terima dalam pengajuan google adsense
  1. Menggunakan template bawan dari blogger atau Anda bisa menggunakan template lain yang tidak menggunakan read more. Tujuannya agar posting bisa terbaca semua secara keseluruhan.
  2. Jangan lupa untuk menulis diskripsi blog Anda, diskripsi ini terletak pada dashboard blogger>pengaturan>Setelan>Dasar.  Contoh: Blog yang membahas tentang lingkungan dan pariwisata.
  3. Mengisi Preferensi penelusuran( Tag meta) untuk blog Anda, yang letaknya di  dashboard bloggerpengaturan SetelanPreferensi penelusuran. Isi dengan kata penelusuran, maksimal 140 karakter (huruf).
  4. Pasang navigasi blog dengan baik, seperti widget popular post, artikel terkait, dan menu widget seperlunya saja.
  5. Membuat halaman about meprivacy policy dan disclaimer pada blog Anda.
  6. Daftarkan dan verifikasi blog Anda ke google webmaster. Setelah itu daftarkanlah peta situs blog (sitemap) Anda ke google webmaster juga.

  • Kelayakan untuk berpartisipasi di AdSense

  1. Anda harus memiliki situs untuk berpartisipasi di AdSense.
  2. Anda mematuhi kebijakan program Google Adsense sebelum mengajukan permohonan.
  3. Situs Anda sudah aktif selama setidaknya 6 bulan, Di beberapa lokasi, Google Adsense mungkin mengharuskan situs Anda sudah aktif selama setidaknya 6 bulan sebelum dipertimbangkan.
  4. Situs Anda harus memiliki trafik, google adsense menyebutkan syarat di terima suatu blog dilihat dari trafik yang tinggi dan pageview tinggi. Intinya, blog atau situs kita dikunjungi banyak orang alias banyak pengunjung. Minimal blog Anda dikunjungi 250 pengunjung unik per hari Mungkin juga lebih. Namun, jika pengunjung per hari cuma 250 visitor, kemungkinan pendapatan adsensenya pun sedikit. Jadi, minimal jumlah pengunjung blog untuk AdSense itu 1000 unique visitor. Beberapa blog saya yang dikunjungi memiliki 1000 lebih user per hari biasanya menghasilkan dolar dari AdSense.
  5. Anda berusia minimal 18 tahun Google Adsense hanya dapat menerima permohonan dari pemohon yang berusia lebih dari 18 tahun.
    Jika Anda sudah siap, ajukan permohonan. Google Adsense akan meninjau permohonan dan menghubungi Anda melalui email kurang lebih seminggu.
  • Hal hal yang harus di hindari dalam mendaftar google adsense
  1. Jangan memasang link aktif yang menuju ke halaman blog lain.
  2. Jangan dulu memasang widget seperti histats, alexa rank dan sejenisnya dalam masa pengajuan ke google adsense.
  3. Jangan membiarkan komentar blog spam, jika kebetulan blog Anda sudah ada komentarnya, Jangan biarkan komentar blog menaruh link aktif pada komentar. Kalau perlu moderasi kolom komentar Anda. Hapus komentar yang menambahkan link aktif.
  4. Jangan ada halaman eror tidak di ketemukan (Not found 404) pada google webmaster, periksa dahulu sebelum Anda mengajukan pendaftaran google adsense.
Untuk cara pendaftarannya silahkan baca di Artikel sebelumnya Cara Memasang Google Adsense.Ini versi terbaru dan paling update dalam blog ini, mengingat masih banyak peminat para blogger yang ingin mendaftarkan blog ke google adsense. Semoga artikel ini bermanfaat, tunggu update selanjutnya. Silakan follow untuk mengetahui update selanjutnya, berikan komentar dan saran supaya blog bisa berkembang, serta silahkan share. Terima kasih.
Assalamualaikum^_^

Buka juga :

  • Cara Meningkatkan Traffic Pada Blog Hingga 172%

Apa yang Harus Dilakukan Selama Peninjauan Blog Oleh Google Adsense?

Hai bloggers...
Setelah anda mencoba mendaftarkan blog anda pada Google Adsense, sebelum itu blog anda harus sudah memenuhi syarat mendaftar Google Adsense. Lalu, blog anda akan ditinjau oleh pakar Google Adsense. Peninjauan biasanya akan berlangsung selama kurang dari 1 hari, namun dalam beberapa situasi, peninjauan akan selesai lebih lama bisa saja tiga hari, seminggu, ataupun sebulan. Biasanya blog yang ditinjau selama 1 hari tersebut adalah blog yang telah memenuhi syarat.


Beberapa cara agar proses peninjauan selesai dengan cepat, dan di approve oleh Google Adsense akan saya bahas setelah saya menjelaskan hal-hal apa saja yang akan ditinjau Google Adsense.

Apa Saja yang Perlu Dipersiapkan?

Berikut ini yang harus anda perhatikan pada blog anda:  
  1. Navigasi pada blog anda harus ditata dengan baik dan dapat memudahkan pengunjung.
  2. Google Adsense akan meninjau halaman pada blog anda, seperti About me, Contact Us, Disclaimer, Privacy Policy, dan juga Sitemap.
  3. Template juga harus anda perhatikan, sebaiknya Anda memilih template yang ringan dan cepat loadingnya, Anda harus mendapatkan template blog responsive dan keren serta navigasi yang bagus, agar pengunjung mudah untuk mengakses blog anda.
  4. Google Adsense juga akan meninjau update postingan terbaru anda, berapa postingan per hari. Jadi anda harus rutin update postingan, dan harus teratur.
  5. Anda harus mempersiapkan header dan untuk menempatkan iklan Google AdSense.
  6. Lalu, pada penataan widget tidak boleh banyak, pasang Widget yang perlu saja. Seperti kategori atau label,  Follow by Email, Popular Post, atau pun Follower.
  7. Jika bisa Anda sebaiknya menggunakan Top Level Domain, agar nantinya peninjauan cepat selesainya dan diapprove oleh google adsense. 

Apa yang Harus Dilakukan Selama Peninjauan?

jika seluruhnya telah dipersiapkan, selanjutnya yang harus anda lakukan selama proses peninjauan berlangsung adalah terus update artikel sebanyak-banyaknya menurut waktu yang telah ditentukan, tetapi harus berkualitas, unik, dan asli tidak menyalin artikel orang lain dan juga harus 400 kata atau lebih.


Selama peninjauan yang di persiapkan tadi yang diubah lagi, karena akan memperlama proses peninjauan google adsense.



Kesimpulan

Yang harus dilakukan selama proses peninjauan anda hanya harus update artikel minimal 1 artikel per minggu, jika bisa 1 artikel per hari, yang berikan konten berkualitas tinggi. Agar peninjauan selesai dengan cepat, anda hanya perlu menggunakan domain, dan mempunyai banyak pengunjung.

Baiklah, semoga tulisan saya ini bermanfaat untuk Anda. Sekian dulu dari saya,  apabila ada kesalahan penulisan tolong disampaikan, terima kasih telah membaca. Tunggu update selanjutnya. Silahkan follow untuk mendapatkan informasi, dan juga share blog ini, sertakan saran atau masukkan di kolom komentar agar blog ini dapat berkembang.
Assalammualaikum^_^

Buka juga :

  • Cara Mengganti Favorite Icon di Blog

Tuesday, September 12, 2017

2 Langkah Mudah Daftar Google Adsense Melalui Blog


2 Langkah Mudah Daftar Google Adsense Melalui Blogspot - Untuk menjadi publisher google adsense, kita harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu, pendaftaran tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis, ada beberapa alternatif cara pendaftaran yang bisa digunakan, salah satunya adalah pendaftaran google adsense melalui blog, cara ini merupakan salah satu cara yang cukup mudah, namun tentu saja diterima atau di approve tidaknya tergantung dari blog yang kita daftarkan, jika konten blog memenuhi kebijakan google adsense, maka kemungkinan besar diterima terbuka lebar, jika tidak, sepertinya akan ditolak, tetapi jangan khawatir ketika pendaftaran anda ditolak, anda bisa mengajukan pendaftaran kembali di hari-hari berikutnya, biasanya pendaftaran anda akan ditolak karena ada beberapa hal yang memang blog anda belum memenuhi syarat atau bisa juga blog yang anda daftarkan bertentanggan dengan kebijakan google adsense, oleh karena itu sebaiknya sebelum mencoba melakukan pendaftaran disarankan anda banyak membaca referensi terlebih dahulu bagimana caranya agar pendaftaran anda bisa diterima, salah satu referensi silahkan baca tentang tips jitu diterima google adsense dalam sekali daftar.

 Langkah Pendaftaran google Adsense Melalui Blog

untuk melakukan pendaftaran google adsense melalui blog sangatlah mudah, syarat utamanya adalah anda harus memiliki sebuah blog berflatform blogspot terlebih dahulu, saya anggap anda sudah memiliki blog yang sudah mendapatkan cukup pengunjung dan sudah memiliki cukup artikel postingan, berikut langkah-langkah pendaftaran google adsense yang bisa anda lakukan:

1. Aktifkan Menu Penghasilan pada blog.

pada umumnya untuk blog berbahasa indonesia, bilah sisi menu pada halaman akun blogspot tidak dilegkapi dengan "menu penghasilan" untuk mendaftar adsense melalui blog menu tersebut haruslah kita munculkan terlebih dahulu, karena melalui menu itulah daftar adsense melalui blog dapat kita lakukan, untuk memunculkan menu "Penghasilan" silahkan ikuti langkah dibawah ini:

a. Masuk ke halaman akun blogspot anda

b. Pada bilah menu sebelah kiri pilih menu "Setelan" kemudian pilih submenu "Bahasa dan pemformatan"

c. Pada layar sebelah kanan submenu  "Bahasa dan pemformatan"  pada bahasa silahkan pilih Inggris (Amerika serikat) - English (United State) 

d. Simpan Setelan blog anda dan lakukan Refresh Halaman, sampai tahap ini biasanya menu penghasilan akan muncul ditambahkan pada bilah sisi menu akan terlihat seperti gambar dibawah ini:
Daftar adsense melalui blog mengaktifkan menu penghasilan


2. Lakukan Pendaftaran Adsense Melalui Blog.

Setelah menu penghasilan berhasil kita aktifkan dan muncul pada bilah sisi menu pada halaman akun blogspot kita, langkah berikutnya adalah melakukan pendaftaran adsense melalui blog, pendaftaran adsense melalui blog kita akan menggunakan menu "Penghasilan", langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

a.  Pada bilah menu sebelah kiri, pilih menu "Penghasilan"

b. Pada layar sisi sebelah kanan tekan tombol "Mendaftar Adsense" seperti terlihat pada gambar dibawah ini:
cara daftar google adsense melalui blog
c. ikuti langkah-langkah pendaftaran yang diberikan, sampai pendaftaran selesai.

Biasanya pendaftaran adsense yang kita lakukan akan di review terlebih dahulu oleh pihak adsense, masa review akan memakan waktu kurang lebih 1 hari sampai dengan 1 minggu, jika kita berhasil maka kita akan di approve atau diterima menjadi publisher adsense, jika kita ditolak kita bisa mengajukan pendaftaran yang sama dikemudian hari.

pendaftaran akan di terima jika memenuhi kriteria dan aturan main google adsense, pada umumnya tergantung dari blog yang kita gunakan, jika blog tidak melanggar dan sesuai dengan kebijakan pihak adsense, kemungkina kita akan diterima menjadi publisher google adsense.

Demikian informasi sederhana yang bisa saya bagikan untuk anda tentang Cara Mudah Daftar Google Adsense Melalui Blog, semoga bermanfaat. selamat mencoba dan semoga diterima.

Cara Memasang Google AdSense pada Situs Non Hosted

Cara Memasang Google AdSense pada Situs Non Hosted
Google AdSense Hosted Full Approve

Sebelum kita membahas lebih dalam Bagaimana cara memasang unit iklan google AdSense pada situs atau blog Non Hosted ?, kita harus tau terlebih dulu apa itu Google Adsense Hosted  dan Non Hosted , GA hosted adalah google adsense yang bisa kita gunakan pada situs situs milik google atau lebih dikenal dengan sebutan thrid party hosting milik google seperti blogspot dan youtube, sedangkan Non Hosted adalah Google Adsense yang bisa kita pasang pada situs-situs pribadi dengan Top Level domain (TLD), seperti situs pribadi dengan TLD berakhiran .COM, .ORG, .Co.Id, .NET dan situs non hosted lainnya.


 Cara Memasang Google AdSense pada Situs Non Hosted

Untuk memasang Iklan Google Adsense pada situs hosted sangat mudah sekali, kita tinggal pasang dan google akan mereview iklan tersebut, namun untuk memasang GA di situs non hosted sepertinya tidak sembarangan dan tidak asal pasang, kita harus melakukan otoritas situs non hosted tersebut agar dikenali dan diizinkan untuk memasang iklan google adsense, istilahnya adalah merubah Google Adsense Hosted Account menjadi Full Approve, sehinga iklan google adsense  bisa kita pasang pada situs yang non-hosted yang sudah didaftarkan dan disetujui oleh google AdSense.

Lantas Bagaimana cara mendaftarkan situs non-hosted agar bisa memasang iklan google adsense didalamnya, berikut langkah-langkah merubah google adsense hosted menjadi full approve:

1. Masuk ke Akun google adsense anda

2. Pada halaman utama akun google adsese, lihat kepojok kanan atas, pada tombol bergambar roda bergigi, silahkan klik dan pilih Menu "Setelan", seperti gambar dibawah ini:

otorisasi situs non hosted google adsense

otorisasi situs non hosted

3. Pada bilah menu sisi kiri pilih menu Akses dan Otorisasi dan pilih Submenu Otorisasi situs, seperti terilahat pada gambar No 1 dibawah ini


No 2, masukan alamat url situs non-hosted anda,
No 3, Tekan tombol kirim untuk submit akun non hosted anda.

Sampai tahap 3 diatas otorisasi situs non-hosted sudah selesai di proses, situs non hosted akan terlebih dahulu di review oleh google, masa review biasanya memakan waktu 1 sampai dengan 7 hari, ketika masa review, kita pasang unit iklan google adsense pada situs tersebut, ketika masa review iklan pada situs non-hosted tidak akan muncul,  jika review di approve, iklan google adsense akan muncul pada halaman situs non-hosted anda, jika tidak berarti otorisasi situs gagal.

Otorisasi situs akan ditolak jika, situs yang kita daftarkan tidak memenuhi kebijakan privasi google adsense atau melanggar TOS iklan google adsense.

Monday, August 21, 2017

Cara Daftar Google Adsense Indonesia Agar Cepat Diterima


Google Adsense adalah salah satu program PPC (Pay Per Click) yang paling banyak digemari oleh publisher Indonesia untuk memonetize situs mereka. Sejak Google Adsense mendukung website berbahasa Indonesia tahun 2012 yang lalu, banyak sekali blogger Indonesia yang mendaftarkan blog mereka di Google Adsense. Sayangnya, untuk menjadi member dan mendapatkan penghasilan dari Google Adsense itu bukan hal yang mudah. Bahkan ada yang kesulitan tentang cara daftar Google Adsense, padahal sebenarnya cara mendaftar di program PPC Google ini tidak sulit juga sih.
Banyak blogger yang sudah mendaftar, namun tidak semua diterima menjadi publisher di Google Adsense. Ini karena  website atau blog yang didaftarkan tidak memenuhi kriteria yang diharapkan oleh Google. Pihak Google Adsense menginginkan website/ blog yang menjadi publisher mereka adalah situs-situs yang berkualitas dan memenuhi aturan (TOS) mereka.
Kalau dulu, cara daftar Google Adsense itu sangat mudah. Tapi seiring pertumbuhan dan perkembangan internet, Google Adsense sudah melakukan banyak perubahan pada layanan mereka dan disesuaikan dengan perkembangan yang ada. Membuat sebuah blog ala kadarnya dan diisi dengan konten yang sangat “dangkal”, lalu mendaftarkannya di Google Adsense adalah sebuah tindakan yang sia-sia karena pasti tidak akan diterima.
Lalu bagaimana cara mendaftar Google Adsense agar cepat diterima? Keunikan, nilai jual, dan originalitas sebuah website adalah syarat yang sangat penting agar diterima oleh Google Adsense. PPC ini adalah program periklanan yang sama halnya dengan program periklanan lainnya. Mereka tentunya menginginkan website yang menayangkan iklan mereka bisa memberikan promosi atau pemasaran yang baik bagi para pengiklan. Sebenarnya proses mendaftarnya sangat mudah, tapi untuk bisa diterima pada program PPC Google ini, Anda harus memperhatikan beberapa hal penting.
Pelajari lebih lanjut cara mendaftar di Google Adsense
Sebelum mendaftar, sebaiknya Anda memperhatikan beberapa hal penting berikut ini agar peluang diterima lebih besar:

1. Membuat Konten yang Unik di Situs Anda

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, originalitas sebuah ide atau konten di dalam website Anda adalah nilai penting bagi Google Adsense. Mereka memperhatikan apakah konten di dalam sebuah website bermanfaat bagi orang lain atau tidak.
Sebenarnya konten-konten di internet itu banyak yang membahas topik yang sama. Namun, cara penyajiannya atau cara penulisannya yang berbeda. Misalnya, Anda menulis tentang “cara menanam bunga Mawar”, tentunya ada banyak konten di situs lain yang membahas tentang ini.
Namun, cara menuliskan konten dan cara menyajikannya di blog Anda pasti berbeda dengan konten di blog orang lain. Nah, kalau konten Anda adalah hasil copy paste dari sumber lain, kemungkinan besar situs Anda tidak akan disetujui untuk ikut program PPC Google Adsense.

2. Perhatikan Umur Situs yang Didaftarkan

Sebaiknya jangan terlalu terburu-buru untuk mendaftarkan blog Anda untuk Google Adsense karena mereka memperhatikan umur website, jumlah konten, jumlah pengunjung, page view, dan lain-lain.
Bila Anda saat ini memiliki blog yang sudah berumur 6 bulan, sudah diisi banyak konten, dan memiliki unique visitor yang stabil, ini bisa meyakinkan pihak Google Adsense bahwa blog Anda adalah tempat yang baik untuk memasang iklan.
Sebenarnya ini bukan patokan baku ya, tapi menurut saya blog dengan usia 6 bulan sudah cukup banyak visitor dan bisa menghasilkan uang dari Google Adsense.

3. Perhatikan Jumlah Konten Di Website/ Blog Anda

Jumlah konten adalah salah satu faktor penting agar diterima di Google Adsense. Saya kurang yakin berapa jumlah konten minimun di dalam sebuah website agar bisa diterima, tapi menurut saya pribadi akan lebih mudah diterima bila website kita memiliki banyak konten. Saya pribadi menyarankan untuk membuat minimal 60 konten artikel sebelum mendaftar di Google Adsense.
Untuk situs berbentuk blog, sebaiknya Anda rajin meng-update konten di dalam blog Anda karena ini bisa mempengaruhi penilaian dari pihak Google. Blog yang sering di-update oleh pemiliknya tentunya akan memiliki peluang lebih baik diterima oleh Google Adsense dibandingkan dengan blog yang jarang sekali di-update.

4. Gunakan Blogger.com atau YouTube.com

Nah, ini sangat penting untuk kita perhatikan. Jika Anda sudah memiliki domain dan hosting sendiri, maka peluang untuk diterima oleh Google Adsense akan lebih besar, tentunya dengan memperhatikan poin-poin sebelumnya. Namun, jika Anda ingin menggunakan domain & hosting gratis, dan ingin menjadi publisher Google Adsense, maka sebaiknya Anda menggunakan Blogger.com.
Google Adsense tidak bisa dipasang pada blog yang dibuat dengan WordPress.com, baik itu subdomain di WordPress ataupun domain sendiri yang menggunakan free hosting di WordPress. Ini adalah kebijakan (TOS) dari pihak WordPress.com sendiri, bisa dibaca Di SINI.
Blogger.com adalah layanan blog gratis yang diberikan oleh pihak Google. Tentunya ini keuntungan tersendiri bagi mereka yang menggunakannya karena selama ini pihak Google selalu memberikan kesempatan pada para pengguna Blogger.com untuk memonetize blog mereka dengan program Google Adsense.
Jika Anda tidak ingin membuat blog, masih ada cara lain, yaitu melalui YouTube.com. Tentunya Anda harus punya beberapa konten video original yang di-upload ke YouTube.com. Video ini harus memiliki views yang cukup banyak agar bisa diterima di program Google Adsense.

5. Informasi Pendukung

Ada baiknya situs Anda dilengkapi dengan halaman informasi pendukung, misalnya halaman About, Privacy Policy, Kontak, TOS. Ini akan membuat situs Anda terlihat serius dan memperhatikan pengunjung blog Anda.
Pelajari lebih lanjut cara mendaftar di Google Adsense
Konten yang Anda buat tidak harus “luar biasa” agar diterima oleh Google Adsense. Yang terpenting adalah menyajikan konten yang bermanfaat bagi orang lain dan tentunya ditulis dengan cara yang unik, bukan hasil meng-copy konten orang lain.
Ada banyak blogger yang memiliki penghasilan rutin dari iklan Google Adsense di blog mereka, mulai dari ratusan hingga ribuan dollar per bulan. Kalau Anda ingin memonitize website/ blog Anda dengan cara memasang iklan, Google Adsense salah satu program PPC yang harus Anda pertimbangkan.

AdSense

Gambar untuk AdSense

AdSense adalah program kerjasama periklanan melalui media Internet yang diselenggarakan oleh Google. Melalui program periklanan AdSense, pemilik situs web atau blog yang telah mendaftar dan disetujui keanggotaannya diperbolehkan memasang unit iklan yang bentuk dan materinya telah ditentukan oleh Google di halaman web mereka. Pemilik situs web atau blog akan mendapatkan pemasukan berupa pembagian keuntungan dari Google untuk setiap iklan yang diklik oleh pengunjung situs, yang dikenal sebagai sistem pay per click (ppc) atau bayar per klik.
Selain menyediakan iklan-iklan dengan sistem bayar per klik, Google AdSense juga menyediakan AdSense untuk pencarian (AdSense for Search) dan iklan arahan (Referral). Pada AdSense untuk pencarian, pemilik situs web dapat memasang kotak pencarian Google di halaman web mereka. Pemilik situs akan mendapatkan pemasukan dari Google untuk setiap pencarian yang dilakukan pengunjung melalui kotak pencarian tersebut, yang berlanjut dengan klik pada iklan yang disertakan pada hasil pencarian. Pada iklan arahan, pemilik situs akan menerima pemasukan setelah klik pada iklan berlanjut dengan tindakan tertentu oleh pengunjung yang telah disepakati antara Google dengan pemasang iklan tersebut.

Sejarah

Program AdSense didirikan setelah Google mengakuisisi Pyra Labs pada bulan Februari 2003. Sebulan berikutnya tepatnya pada tanggal 4 Maret 2003, Chairman Google dan CEO, Erick Schmidt, mengumumkan layanan iklan konten bertarget yang disebut AdSense. Untuk mendukung program adsense, pada 23 April 2003 atau sebulan kemudian google mengakuisisi Applied Semantics yang teknologinya mendukung layanan AdSense.
Sejak AdSense didirikan, unit AdSense for Content hanya mendukung bahasa Inggris dan beberapa bahasa negara-negara di Eropa, Timur Tengah dan Asia Timur, serta satu negara Asia Tenggara yaitu bahasa Thailand. Namun akhirnya pada tanggal 1 Februari 2012 Google secara resmi mengumumkan bahwa Bahasa Indonesia kini didukung untuk menampilkan unit iklan AdSense for Content, setelah sebelumnya bahasa Indonesia hanya didukung untuk unit AdSense for Search saja. Kini AdSense for Content mendukung 36 bahasa negara di dunia.
Pada tanggal 7 November 2012 Google mengumumkan telah memperbarui aplikasi permohonan AdSense bagi publisher baru yang mendaftar AdSense melalui mitra host, artinya pendaftar baru yang mendaftar AdSense melalui Youtube, Blogger dan Hubpages. Sejak saat itu akun AdSense dibedakan menjadi dua macam, yaitu akun AdSense hosted dan akun AdSense non hosted. Berdasarkan catatan resmi Google, jumlah publisher AdSense kini mencapai lebih dari 2 juta publisher di seluruh dunia.

Istilah dalam AdSense

Publisher

Publisher atau penayang iklan adalah orang atau pemilik situs web yang sudah terdaftar atau sudah disetujui oleh pihak pengelola aplikasi periklanan untuk memasang iklan AdSense di situs mereka. Publisher yang menayangkan iklan google disebut publisher google adsense. Sebelumnya publisher google adsense harus mendaftar dulu ke Google Adsense dan baru bisa menayangkan iklan google di situs web mereka setelah aplikasi disetujui. Setiap publisher google adsense hanya diperbolehkan memiliki satu akun google adsense, namun mereka diperbolehkan memasang iklan google di semua situs mereka yang memenuhi persyaratan program google adsense.

Ad Units

Yang dimaksud dengan Ad Units adalah iklan AdSense itu sendiri. Ad Units terdiri dari beberapa jenis bukan satu jenis dan beberapa ukuran bukan satu ukuran. Yang paling umum adalah jenis iklan teks. Pada saat pengunjung mengklik unit iklan ini, maka (jika sah) pemasang iklan akan mendapatkan pemasukan sesuai dengan nilai CPC-nya.

Link Units

Link Units hampir sama dengan Ad Units, hanya saja formatnya mirip dengan format menu yang biasa kita temui di situs-situs web. Yang membedakan Link Units dengan Ad Units adalah pada saat pengunjung meng-klik iklan ini, maka ia akan diarahkan pada halaman hasil pencarian di search engine Google. Publisher baru akan mendapatkan pemasukan apabila pengunjung mengklik salah satu Ad Unit yang ada di halaman tersebut. Pada praktiknya, Link Units terbukti menghasilkan pemasukan lebih banyak dibandingkan Ad Units biasa.

AdSense for Content

AdSense for Content adalah iklan AdSense yang dipasang di dalam suatu halaman. Iklan-iklan yang muncul adalah iklan-iklan yang berhubungan dengan isi halaman tersebut. Atau istilahnya menggunakan konsep kontekstual. Ad Units dan Link Units adalah yang termasuk dalam AdSense for Content ini.

Alternate Ads

Pada AdSense for Content, iklan tidak selalu muncul. Sebabnya antara lain bisa karena memang stok iklan yang berhubungan dengan isi situs sudah habis atau Google tidak dapat memperkirakan apa isi situs itu sebenarnya. Jika ini terjadi, secara default, yang ditampilkan adalah iklan layanan masyarakat atau sering dikenal dengan istilah PSA (Public Service Ads). Karena bertipe donasi, maka jika diklik, iklan ini tidak menghasilkan apa-apa bagi publisher. Untuk mengatasinya, Google memperbolehkan kita untuk memasang Alternate Ads atau iklan alternatif. Jika Ad Units yang dibuat telah diatur dengan menggunakan Alternate Ads, maka apabila Ad Units tersebut tidak dapat tampil, yang muncul adalah iklan alternatif yang telah diatur sebelumnya.

Channels

Channels adalah semacam label yang dapat diberikan pada Ad Units, Link Units, AdSense for Search, dan Referrals. Satu unit iklan dapat memiliki lebih dari satu label, dan sebaliknya, satu label dapat digunakan untuk lebih dari satu unit iklan. Di halaman laporan Google AdSense, hasil laporan akan dikelompokkan berdasarkan Channels, sehingga penggunaan Channels akan sangat memudahkan publisher untuk menganalisis performa AdSense mereka. Umumnya, publisher akan memberikan nama Channels yang sama pada unit-unit iklan yang ada di satu situs. Jika ingin lebih detail, sah-sah saja untuk memberikan nama Channels yang berbeda pada setiap unit iklan di masing-masing situs. Yang perlu diingat, maksimal jumlah Channels yang diperbolehkan saat ini adalah 200 kanal.

Page Impressions

Page Impressions adalah jumlah yang menunjukkan berapa kali halaman yang mengandung Ad Units dibuka oleh pengunjung. Nilainya tidak terpengaruh oleh kuantitas Ad Units yang ada di dalam halaman yang bersangkutan.

Googleplex, Kantor Pusat Google

Clicks

Clicks adalah jumlah klik pada Ad Units milik publisher. Dalam halaman laporan AdSense, publisher dapat melihat total klik yang ia dapatkan, maupun berdasarkan Ad Units atau Channelnya.

CTR (Clickthrough Rate)

CTR adalah perbandingan dalam persen antara jumlah klik yang diterima suatu Ad Units dengan jumlah tampilan Ad Units tersebut. Misalnya, satu Ad Units yang ditampilkan 40 kali dan diklik 10 kali memiliki nilai CTR 25% (10:40).

CPC (Cost Per Click)

CPC adalah jumlah uang yang akan didapatkan oleh publisher apabila Ad Units tertentu diklik. Nilai CPC masing-masing Ad Units berbeda dan ditentukan oleh banyak faktor, termasuk performa dan kualitas situs milik publisher. Namun secara umum, nilai maksimal yang mungkin adalah 20% dari nilai tawaran dinamis yang ditawarkan oleh pemasang iklan.

eCPM (Effective CPM)

eCPM atau CPM (Cost Per Million) adalah hasil pembagian antara jumlah pendapatan publisher dengan jumlah impresi halaman (per 1.000) yang ia dapatkan dari iklan-iklannya. Sebagai contoh, publisher yang menghasilkan USD 200 dari 50.000 impressi akan memiliki nilai CPM sebesar USD 4 (USD 200 dibagi 50).

Kebijakan program AdSense

Meski program AdSense memberikan keuntungan yang besar, Google menetapkan aturan ketat untuk melindungi kepentingan semua pihak yang terlibat, termasuk pemasang iklan yang sering dirugikan oleh tindakan tidak terpuji pemilik situs anggota program AdSense. Beberapa larangan Google yang harus ditaati pemilik situs web atau blog peserta program AdSense adalah:
  • Mengklik iklan yang ditampilkan situs milik sendiri, baik dengan cara manual atau dengan bantuan perangkat lunak khusus
  • Dengan sengaja mendorong pengunjung situs untuk mengklik iklan yang ditampilkan, misalnya dengan kata-kata “klik iklan ini” atau “kunjungi halaman ini”
  • Mengubah bentuk dan ukuran unit iklan yang telah ditentukan Google
  • Membuat pranala langsung menuju halaman hasil pencarian AdSense untuk pencarian
  • Mengisi secara otomatis kotak pencarian AdSense dengan Kata kunci tertentu
  • Memanipulasi target iklan dengan katakunci tersembunyi atau dengan IFRAME
  • Kode unit iklan AdSense harus ditempatkan langsung pada kode html Situs web tanpa perubahan. Pemilik situs tidak diperbolehkan mengubah kode AdSense dengan alasan apapun, misalnya dengan tujuan menampilkan hasil klik di jendela pop up atau mengalihkan target iklan.

Optimisasi Penghasilan AdSense

Potensi keuntungan mengikuti program AdSense membuat banyak pemilik situs web mengembangkan berbagai metode untuk meningkatkan jumlah klik pada iklan yang mereka tayangkan. Sebagian metode terbukti ilegal dan melawan kebijakan resmi program AdSense. Metode yang lain diperbolehkan, bahkan didorong penggunaannya oleh Google. Beberapa metode yang dianggap sah adalah:
  • Memodifikasi warna unit iklan menggunakan palet warna yang disediakan AdSense
  • Meletakkan unit iklan pada posisi tertentu pada halaman web yang dianggap memiliki tingkat keterbacaan tinggi
  • Menghilangkan garis tepi unit iklan dan menyamakan warna latarnya dengan warna latar halaman web sehingga unit iklan terlihat membaur dengan isi halaman

Banned Google AdSense

Banned google adsense adalah sebuah larangan menampilkan iklan google di situs web publisher, di mana sangsi ini dijatuhkan oleh google adsense bagi publisher yang melanggar kebijakan program. Banned google ada beberapa macam, pertama iklan dinonaktifkan sehingga iklan tidak bisa tampil pada salah satu halaman tertentu yang dianggap melanggar kebijakan program. Kemudian situs dinonaktifkan sehingga situs web tidak bisa menampilkan iklan di semua halamannya. Dan yang terakhir adalah akun adsense dinonaktifkan, ini adalah hukuman bagi pelanggaran berat sehingga publisher tidak bisa lagi menampilkan iklan di semua situs web miliknya dan tidak diperbolehkan lagi mendaftar di google adsense secara permanen.